TAJAM.NEWS, BANTAENGPemerintah Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Bantaeng bersama masyarakat menggelar dzikir, tauziah dan do’a menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah,

Pemerintah bersama di Masjid Agung Syekh Abdul Gani, Kecamatan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng, Selasa (18/7/2023).

Acara yang mengusung tema “1 Muharram adalah Momentum Menuju Kesuksesan dan Kebaikan Dunia Akhirat”.

Bawaslu Makassar Hanya Buka Lowongan 5 Posisi Panwascam

Hadir langsung penceramah Dr KH Othman Umar Shihab.

Othman Umar adalah da’i sering tampil di stasiun televisi swasta sekaligus Dosen Madinatul Ilmi Depok, Jawa Barat.

Bupati Bantaeng Ilham Azikin mengatakan, kegiatan ini menjadi cermin kepada kepada semua yang selalu memanfaatkan waktu untuk bertakwa kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

“Selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah. Kita berharap tahun baru Islam ini menjadikan momentum membangun moral yang lebih baik dan momentum silaturahmi kita sebagai sesama muslim,” katanya.

Bupati peraih penghargaan Satyalancana Wira Karya mengatakan, kegiatan akan selalu memberikan makna bahwa pelaksanaan kegiatan pembangunan kemasyarakatan di Kabupaten Bantaeng.

Sehingga mendapatkan naungan dan lindungan Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

“Terima kasih dan hormat kepada seluruh masyarakat Bantaeng yang telah menjadi bagian dari pemerintah untuk mencapai pembangunan di Kabupaten Bantaeng,” katanya.

Penceramah Dr KH Othman Umar Shihab mengajak seluruh masyarakat Bantaeng mendoakan Bupati Bantaeng Ilham Azikin bisa memimpin Bantaeng.

Serta Ilham Azikin mampu memberikan kebaikan bagi Bantaeng.

“Kita doakan untuk Bupati kita Bapak Ilham Azikin yang sudah terbukti kebaikannya memimpin Bantaeng.

Realitanya sudah membuktikan kebaikannya kepada masyarakat, mudah-mudahan dikabulkan semua doanya,” katanya. (*)